Apa Itu PRP (Platelet Rich Plasma)?
PRP (Platelet Rich Plasma) atau dalam bahasa Indonesia disebut Plasma Kaya Trombosit adalah terapi regeneratif yang memanfaatkan komponen alami dari darah pasien sendiri untuk merangsang proses penyembuhan alami tubuh. Dalam prosedur ini, darah diambil dari pasien, kemudian diproses menggunakan teknologi sentrifugasi untuk memisahkan dan memperkaya konsentrasi trombosit (platelets) yang mengandung faktor pertumbuhan (growth factors).
Setelah itu, plasma yang kaya trombosit ini disuntikkan ke area yang membutuhkan perbaikan, seperti kulit wajah, sendi, tendon, atau rambut, untuk membantu meregenerasi sel secara alami.
Di Lavalen Medica , kami menggunakan teknologi a-PRP™ (autologous Platelet Rich Plasma) yang aman, efektif, dan memberikan hasil optimal sesuai dengan kondisi pasien.
Manfaat PRP (Platelet Rich Plasma)
Mempercepat Proses Penyembuhan Cedera
PRP digunakan untuk mempercepat pemulihan cedera otot, tendon, ligamen, dan sendi dengan merangsang regenerasi jaringan.
Meningkatkan Kesehatan Kulit Wajah
Membantu menyamarkan bekas jerawat, garis halus, kerutan, serta meningkatkan elastisitas dan tekstur kulit
Mengatasi Masalah Rambut Rontok
Merangsang pertumbuhan rambut baru dan menebalkan rambut yang mulai menipis melalui peningkatan sirkulasi darah di folikel rambut.
Menyembuhkan Jaringan yang Rusak Pasca Cedera atau Operasi
Membantu proses pemulihan pasca cedera olahraga atau pasca operasi secara lebih cepat dan alami.
Anti-Aging Alami
Memberikan efek kulit lebih kencang, cerah, dan awet muda tanpa harus melakukan prosedur invasif berat.
Mendukung Kesehatan Jantung dan Pembuluh Darah
Nutrisi spesifik dalam terapi ini membantu menjaga elastisitas pembuluh darah dan tekanan darah tetap stabil.